Background

Tell Fact lelucon of LeeTeuk part 1


Dulu waktu masa training, Leeteuk, Eunhyuk, ma Junsu oppa tuh deket banget, jadi biasanya abis latihan, mereka bakal pulang bareng. Eunhyuk ma Junsu oppa itu sering banget memeras kantongnya Leeteuk oppa, yang berusaha sabar dan menjadi hyung yang baik dan memuaskan keinginan dua dongsaeng-nya ini. Apapun permintaan mereka pasti dipenuhinya.

Nah, pernah saat itu, Leeteuk oppa nggak punya duit buat bayar tiket subway, sedangkan dua dongsaeng-nya itu pengen naik subway. Tiga anak dengan otak licik ini memiliki ide cemerlang, mereka membeli 2 tiket dan memanfaatkan tubuh mereka yang kecil dan kurus agar bisa lolos dari petugas yang memeriksa tiket. Buat yang beginian otaknya pada encer banget!
Ada lagi cerita lain tentang mereka bertiga. Waktu itu, pulang latihan, Leeteuk oppa yang paling tua pengen traktir mereka beli kue, tapi sayangnya dia cuma punya duit buat beli dua kue, jadi menurutnya mereka bisa membagi dua kue tersebut buat bertiga. Jadi, waktu keretanya udah dateng, Eunhyuk dan Junsu oppa langsung berkata, “Hyung, sampai jumpa!”, ngambil kue-kue tersebut dan naik ke atas kereta, ninggalin Teukie oppa bengong sendirian. Dia mikir mereka bisa makan kue itu bareng-bareng, eh tuh kunyuk dua malah pergi gitu aja ninggalin dia.
Kadang-kadang kadar kepelitan Teukie oppa itu udah kelewatan banget. Pernah waktu itu dia masuk jalan tol tanpa bawa duit sama sekali. Nah, pas mau bayar ya dia nggak bisa bayarlah. Dia kan pergi bareng manajernya, jadi dia niat minjem duit manajernya dulu, eh si manajer sama aja sintingnya, dia juga nggak bawa duit sepeser pun! Terpaksa deh mereka ngaduk-ngaduk isi dashboard, siapa tau ada duit nyelip. Emang ada sih tapi jumlahnya kurang buat bayar, terpaksa deh mereka minta diskon ama tukang tolnya.
Sebagai leader, Teukie oppa tuh tidur paling akhir dan bangun paling awal. Sebelum tidur, dia ngabsenin anak-anak SuJu satu-satu dengan cara nyiumin jidat mereka (ih, si oppa jijay, deh!). Trus pagi-pagi, kalo ada member yang susah dibangunin, dia khusus menciptakan teknik water screen, yaitu nyemburin aer ke muka member yang susah bangun itu. Dia juga ngajarin teknik ini ke anak-anak SuJu yang lain. Teknik ini nggak mempan buat Kang-In oppa, padahal Teukie oppa udah minta anggota lain buat ikut ber-water screen. Kang-In oppa emang bangun, tapi dia langsung nendang semua orang dan kembali tidur (Kang-In oppa banget, tuh!
Teukie oppa pernah bilang kalo dia suka banget sama warna kebangsaan ELF, biru safir. Dan dia berharap, sebelum balon biru safir berhasil menutupi seluruh permukaan bumi, SuJu akan tetap ada. Amin!! :D
Hehehe… ada fakta menarik seputar fans Super Junior alias E.L.F. Yang kita tahu selama ini, mulai dari VIP- Big Bang , Cassiopeia-DBSK, Cloud-Rain hingga ELF-Super Junior, rata-rata didominasi oleh anak ABG, remaja, hingga ajumma dan sebagian besar atau hampir semua dari mereka adalah kaum hawa alias perempuan. Nah, masalahnya sekarang… ada nggak yang bisa ngebayangin apa jadinya kalo ada cowok berada ditengah-tengah kerumunan VIP, Cassiopeia, dan ELF ikut menjerit histeris dan ikut-ikutan teriak, “Teukiee… saranghae!!!”

Alamakjang!!!! Gubrak deh kalo beneran ada yang kayak begituan!!! Untungnya sampai saat ini belum ada fans cowok yang kayak begitu. Meskipun mereka nge-fans, tapi rata-rata masih sebatas dengerin lagu-lagunya doang.
Untuk Super Junior sendiri, nggak sedikit orang yang beranggapan miring tentang mereka. Para anti fans (antis) kerap nuduh SuJu sebagai sekelompok gay, meskipun kenyatannya tidak! Tapi, meskipun mereka bukanlah gay seperti anggapan orang, Super Junior rupanya digandrungi juga oleh kaum cowok! Dan buat fans Teukie oppa, mungkin bakalan syok kalau tahu bahwa 70 % dari fans cowok SuJu itu adalah LEETEUK FANS!

Faktanya adalah… nggak sedikit cowok-cowok gay yang niru gaya Teukie oppa habis-habisan sampai mirip banget! Dan sebagian besar dari mereka ternyata sangat benci dan ngerasa iri kepada Kang-In oppa yang notabene suaminya Teukie oppa di SuJu.
Pernah waktu Teukie ma Kang-In oppa mengadakan sesi pemotretan dan tanda tangan dalam sebuah acara, para fans cowok ini pun turut menghadiri sesi pemotretan yang terbuka untuk umum itu. Dan waktu mereka ngeliat Kang-In oppa bareng Teukie oppa, mereka langsung teriak, “KANG-IN, MINGGIR! KAMI TIDAK BISA MELIHAT TEUKIE!!!”

Para fans cowok ini hanya dan selalu memotret Teukie oppa! Kalau kalian membuka kartu memori kamera digital mereka, maka hampir 90 % berisi foto Teukie oppa! Karena itu, kalo kalian pergi ke acara tanda tangan atau meet and greet Super Junior dan ngeliat ada segerombolan laki-laki berkerumun diantara E.L.F, maka bisa dipastikan langsung mereka semua adalah Teukie’s FANS!!!


Leader kita disebut-sebut merupakan salah satu dari sekian banyak artis idola yang memiliki senyum terbaik. Namun, belakangan ada yang aneh dengan senyum Teukie oppa. Ada sesuatu yang hilang dari senyuman manis yang selama ini sudah menjadi cirri khas sang leader.

”Oppa… kemana perginya lesung pipitmu?” Itulah pertanyaan yang selalu diutarakan sebagian besar fans tentang perubahan Teukie oppa. Tepatnya sejak album ketiga mereka keluar di pertengahan bulan Maret tahun lalu. Teukie oppa sering curhat masalah yang satu ini kepada partnernya di Sukira, Eunhyuk oppa. Pada Eunhyuk oppa, dia bahkan mengutarakan keinginanya untuk memeriksakan diri ke rumah sakit soal lesung pipitnya yang tiba-tiba menghilang begitu saja tanpa sebab. Teukie oppa bilang kalo selama 27 tahun dirinya hidup di dunia, di sebelah kiri mulutnya selalu dihiasi sebuah lesung pipit. Bahkan sebelum dirinya bergabung bersama Super Junior, dia memiliki dua lesung pipit di pipi kanan dan kiri. Meski banyak orang bilang kalo lesung pipit akan berangsur-angsur menghilang seiring bertambahnya usia, tetep aja Teukie oppa kaget saat para fansnya tiba-tiba nanya,”Oppa… mengapa lesung pipitmu menghilang?”
”Selama ini aku selalu yakin kalau lesung pipit ini selalu setia padaku! Setelah mendengar hal itu, aku buru-buru menghampiri kaca dan tersenyum… dan ternyata benar… lesung pipitku benar-benar hilang!”

Eunhyuk oppa yang setengah percaya ingin memastikannya sendiri,”Coba perlihatkan padaku!” Teukie oppa pun tersenyum, dan lesung pipitnya yang manis itu memang sudah tidak ada lagi. ”Padahal dari foto yang diberikan padaku 2 minggu yang lalu, ia masih ada di pipiku… tapi sekarang ia lenyap!” Meskipun Teukie oppa tertawa lebar, Eunhyuk oppa sudah tidak melihat lesung tersebut di pipi hyung-nya.

Leeteuk oppa sendiri seolah menjadi pakar kesehatan, menjelaskan seluk beluk tentang asal mula lesung pipit. Menurutnya, lesung pipit terbentuk dari lapisan sel kulit yang telah mati dan kalau menghilang itu tandanya sel tersebut sudah beregenerasi menjadi yang baru. Teukie oppa pun nyeritain pengalamannya waktu kecil saat sang ibu sering membawanya bermain ke rumah bibi tetangga sebelah. Saat melihat Teukie kecil, sang bibi sering menyeletuk pada ibunya,”Bila sudah besar anakmu ini bakalan jadi cowok yang populer! Cowok yang mudah disukai oleh para gadis biasanya mempunyai lesung pipit!” Mama Teukie oppa yang mendengarnya langsung membantah, ”Jangan bicara yang bukan-bukan sama anak kecil!” Tapi apa mau dikata, nasi sudah menjadi bubur! Saat ini, siapa sih yang nggak kenal Park Jung-Soo? Leadernya Super Junior? Dan tentang dirinya bakal disukai sama cewek-cewek, hal itu udah terbukti banget, dong! Coba itung deh ada berapa istri-istri Teukie oppa di seluruh dunia?
Berapa lapis? Ratusan! *korban iklan* xD
Mendengar sifat narsisnya Teukie oppa mulai keluar, Eunhyuk oppa hanya menjawab seadanya. ”Ya… saking banyaknya cewek yang tergila-gila sama hyung, lesung di pipimu tidak muat lagi menampung semuanya… makanya mereka melarikan diri !”

Sebenarnya, bukan karena alasan tersebut Teukie oppa berniat check-up ke rumah sakit. Sebenernya, kesehatan Teukie oppa sedikit bermasalah dengan pola tidurnya. Sejak masa promo Sorry Sorry yang berlangsung pada siang dan sore hari kemudian dilanjutkan dengan rekaman Sukira yang padat merayap, penyakit insomnianya mulai kambuh. Padahal Eunhyuk oppa udah ngasih tips bagaimana caranya agar bisa cepat tertidur pulas. Eunhyuk oppa juga punya masalah tentang pola tidur, namun setelah dia nyari di internet dan tanya kiri tanya kanan, hal tersebut setidaknya bisa sedikit teratasi. ”Hyung, coba kau ikuti saranku… sebelum tidur coba lakukan sedikit olahraga ringan, kemudian makan cokelat… aku sudah melakukannya dari kemarin dan berhasil! Tidurku jauh lebih nyenyak dari sebelumnya!”

“Aku juga ingin tidur lebih lama, tapi saking sibuknya aku sendiri tidak punya waktu untuk tidur!” Cara tersbut pernah dicoba Teukie oppa beberapa kali, tapi hasilnya nihil, tidurnya jauh dari nyenyak. Bahkan staff di SUKIRA yang melihat Teukie oppa mengatakan, kalau waktu rekamannya 30 menit lebih panjang, bisa-bisa Teukie oppa pingsan di tempat. Eunhyuk oppa sendiri ngakuin kalo kondisi Teukie oppa nggak terlalu baik.
Tapi Teukie oppa berharap kalo sewaktu-waktu dia pingsan, dirinya bisa dilarikan ke rumah sakit sehingga dia bisa bertanya soal masalah lesung pipitnya pada dokter spesialis kulit! (Nih orang waras nggak, sih? Mau pingsan tapi bisa-bisanya dia kepikiran soal lesung pipit=,=).

“Tapi aku merasa penyebabnya karena aku semakin bertambah gemuk!” Yah mungkin juga sih… Teukie oppa emang terlihat jauh lebih gemuk dibanding sebelumnya, sebanding sama suaminya, si Kang-In oppa! Capek kerja bukannya kurus malah kebalikannya, makin subur! Yah, wajar juga sih… namanya juga kantong semakin tebel. Eunhyuk oppa ngebocorin rahasia, kalo hari-hari belakangan ini porsi makan Teukie oppa emang bertambah dua kali lipat dari biasanya.

”Gimana nggak gemuk? Disaat yang lain pesennya sepiring, dia malah pesen 2 piring!” Beda dengan Teukie oppa yang makin montok berisi, Eunhyuk oppa malah makin ceking, padahal makannya seabrek-abrek. Tapi mau gimana lagi… tipe badannya Eunhyuk oppa itu emang tipe badan yang nggak bakal bisa gemuk!

Di acara radio Sukira, lagi-lagi Leeteuk dan Eunhyuk oppa nyeritain hal-hal lucu. Kali ini tentang si leader. Eunhyuk oppa mulai cerita, “Waktu itu semua anggota SuJu pergi keluar kota. Saat makan di sebuah restoran, aku dan Donghae ingin pergi ke toilet. Kemudian aku bertanya kepada Leeteuk hyung apakah dia mau ikut ke toilet juga. Dia bilang kami duluan saja, nanti dia akan menyusul. Dia juga bilang kalau dia masih belum datang, kami harus tetap menunggunya di dalam toilet. Tidak boleh keluar.”

Eunhyuk oppa bercerita kalau dia mereka menuruti ucapan hyung mereka itu dan menunggunya sambil ngobrol di toilet. Mereka berdua udah ngobrol lama banget, tapi si Teukie oppa nggak nongol-nongol juga. Mereka diem-diem ngebuka jendela toilet dan nengok keluar. Ternyata di restoran udah nggak ada orang sama sekali, mobilnya juga udah ngilang. Karena khawatir mereka pun nelpon Teukie oppa dan bertanya, “Hyung, kau diamana?”

Teukie oppa yang kayaknya lupa beneran atau emang niat ngerjain dua dongsaeng-nya ini malah balik bertanya, “Kalian dimana?” Eunhyuk oppa pun ngejawab, “Hyung, kami sedang menunggumu! Mengapa kau tidak datang ke toilet?” Mereka pun terpaksa menunggu di restoran selama 30 menit sampai Leeteuk oppa dan manajer mereka datang menjemput.
Ada acara reality show Global Talk, mirip-mirip Star Golden Bell. Disini para peserta yang kebanyakan cewek bule tersebut tak jarang diminta memamerkan kebolehan mereka. Menyanyi, menari, dll. Tapi tak jarang, acara ini dikritik karena dianggap terlalu vulgar menjual penampilan. Pastinya, yang namanya cewek bule itu kan montok-montok. Hehehehe…

Dan pada saat itu pihak KBS mengundang Super Junior sebagai bintang tamu. Siapa lagi kalo bukan Leeteuk oppa, yang emang langganan variety show! Dulu Kang-In ma Kibum oppa juga pernah ikutan acara ini.

Dalam acara tersebut, Leeteuk oppa nyedot perhatian peserta dan seluruh studio saat dirinya menunjukkan cara ciuman ala Leeteuk

”Aku akan meraih tengkuknya, kemudian baru kucium.” Seluruh wanita di ruangan tersebut langsung terkejut mendengarnya. Suasana semakin panas tatkala Leeteuk oppa hendak mendemonstrasikan ciuman tersebut dengan salah satu peserta. Cewek yang beruntung malam itu adalah Chanoknun Suriyamongkol. Gadis cantik asal Thailand yang akrab dipanggil Pare ini baru 5 bulan berada di Korea, tapi kemampuan bahasa Koreanya cukup bagus. Chanoknun rupanya merupakan salah satu fans Leetuk dan sangat mengagumi leader SuJu ini.

Leeteuk oppa pun langsung menarik leher Chanoknun dan melakukan ciuman! (Untung aja cuma boongan. Kalo beneran, gue cekek ampe mati tuh cewek! sadis.com xD) Studio hampir rubuh dengan teriakan histeris, terutama fans-fansnya Leeteuk oppa yang kebetulan menonton pada hari itu. Chanoknun sendiri terlihat sangat panik tapi dia mengakui “It feels so good.” Seluruh peserta yang sebagian besar adalah mahasiswi mengatakan “Meskipun metode Leeteuk agak sedikit ‘brutal’, tapi tidak masalah!”







eeits abis baca jangan lupa like dan komennya yaa gan

Leave a Reply

COMMENT after Read this blog PLEASE

Translate This Blog